Facebook sudah sangat terkenal sampai penjuru dunia. Dari anak-anak sampai manula sudah kecanduan terhadap social network yang satu ini. Dalam artikel kali ini, saya akan mensharing bagaimana menjadikan Facebook sebagai ladang uang. Tapi apabila cara-cara ini gagal, jangan menyalahkan saya karena saya bukanlah ahli ^_^.
Menjadikan Facebook sebagai ladang uang bukanlah perkara yang mudah. Bagi manager yang sudah ahli, mungkin Facebook sudah menjadi salah satu senjata bisnisnya. Tetapi ada orang lain yang tidak ahli sehingga mereka tidak tahu cara-caranya. Menjadikan Facebook sebagai ladang uang ialah memanfaatkan Facebook untuk meningkatkan penghasilan. Dengan Facebook, kita mampu memasang iklan bisnis hanya dengan mengeluarkan sedikit uang. Inilah caranya.
- Memasang Iklan : Mesti harus mengeluarkan sedikit biaya, ada kalanya anda juga harus memikirkan pendapatan karena dengan memasang iklan di Facebook, usaha anda akan semakin dikenal khayalak ramai sehingga koin terus mengalir ke rekening anda. Buatlah iklan semenarik mungkin supaya makin banyak orang tertarik mengakses iklan anda.
- Mengupdate Status yang Bersifat Promosi : Update status di Facebook mulai menjadi salah satu bagian hidup masyarakat terutama bagi anak muda. Orang akan mengupdate statusnya saat di bahagia, sedih, maupun saat pokerface. Tetapi tahukah anda, update status di Facebook bisa membuat bisnis anda berkembang. Caranya ? Buatlah status yang biasanya tetapi ada unsur-unsur promosinya tetapi jangan sering supaya teman anda tidak menganggap bahwa status anda adlah status sampah.
- Membuat Game di Facebook : Mungkin ini adalah cara tersulit karena dibutuhkan keterampilan untuk membuat Flash Game. Membuat game di Facebook tentu saja akan membesarkan nama perusahaan anda tetapi jangan lupa memasang nama usaha anda di game tersebut.
- Meng-add Orang yang Tertarik dengan Bisnis : Meng-add teman yang tertarik dengan bisnis memungkinkan anda dan dia untuk saling berkomunikasi tentang bisnis. Dengan komunikasi tersebut, akan muncul kerjasama yang bisa menghasilkan sedikit recehan yang mengalir ke rekening anda.
- Meng-like Halaman Master Bisnis : Dengan meng-like halam master bisnis atau motivator, anda akan didorong untuk melakukan bisnis dengan lancar di Facebook yang tentunya lebih hebat daripada post ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar