Senin, 23 Desember 2013

Cara Menciptakan Lirik Lagu


Mungkin anda adalah seorang penggemar seorang penyanyi, sebuah band, atau grup musik juga anda begitu mencintai musik. Terlintas di pikiran anda, bagaimana bahagianya bila anda bisa menciptakan sebuah lirik lagu dan kemudian mempentaskannya tetapi suara anda tidak bagus, anda bisa menjualnya ke studio musik, lumayan dapat uang.

Kali ini saya akan mengajarkan Cara Menciptakan Lirik Lagu yang tentunya akan membantu anda para pecinta musik. Tapi ini bukan buat komponen lagunya, cuma liriknya aja ya.

Berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa

Dimulai dengan berdoa dan akhiri dengan berdoa juga. Itulah yang patut kita lakukan ketika mengerjakan sesuatu. Berdoalah kepada-Nya agar diberikan kemudahan dan tidak ada kendala apapun selama proses penciptaan lirik lagu.

Persiapkan Mental

Di setiap langkah yang kita ambil, pasti ada pro dan kontranya. Mungkin ada yang bersimpati kepada anda tetapi ada juga yang mungkin bertentangan dengan anda. Jadi sebelum membuat lirik lagu, persiapkan mental anda untuk mengatasi hal-hal yang tidak diinginkan.

Kumpulkan Referensi

Silahkan cari di google beberapa lagu yang laris di pasaran. Pelajari liriknya dan pahami unsur-unsur liriknya. Carilah lebih dalam lagi, jangan sampai ada lirik yang tingkat kemiripannya sangat tinggi dengan lirik ciptaan anda. Pelajarilah tokoh pencipta lagu tersebut dan pahami cara kerjanya. Cara ini bisa anda abaikan bila anda sudah mahir,

Cari Judul yang Tepat

Carilah judul yang sesuai dengan lagu sobat. Judulnya jangan kepanjangan juga jangan kependekan misalnya, "Lepas Matahari", "Siulan Bintang Angkasa", dan lain sebagainya. Jangan terlalu mainstream karena bisa menyebabkan kebosanan yang berlebihan bagi pendengar *lebay. Ingat, hanya ada beberapa poin penting yaitu sesuai dengan lirik, tidak terlalu panjang juga tidak terlalu pendek, tidak mainstream, dan dapat membuat penasaran capengar ( calon pendengar ).

Buat Lirik Lagunya

Lirik lagu adalah objek utama yang dibahas dalam postingan kali ini. Tanpa lirik lagu maka postingan kali ini tidak penting sama sekali bagi member untuk dibaca *abaikan. Nah, akan saya kasih tips membuat lirik lagu, berikut

  1. Pilihlah lirik lagu yang tidak mainstream
  2. Tema yang bisa menggugah para calon pendengar
  3. Lirik lagu bersesuaian dan tidak lari
  4. Diatur dengan bahasa yang jelas ( baik bahasa Inggris, Indonesia, ataupun bahasa lain )
  5. Jangan plagiat atau mengikuti lirik lagu lain atau temanya
  6. Mampu membuat penasaran calon pendengar
  7. bernilai jual tinggi
  8. Diambil dari puisi puisi atau syair
  9. Bisa digabung dengan musik yang indah
  10. Susunan lirik yang bagus
Nah, mau contohnya ? Ini buatanku sendiri judul "Hari Kemarin"

Sunyi sepi kulihat pemandangan diluar
Sungguh indah, sungguh menyenangkan
Kini telah lewat dan tidak pernah kembali
Kini ku harus pergi
Reff :
Hari ini telah tiba
Menghilangkan Hari Kemarin
Sungguh ku mengharapkan
Tapi apa daya, aku hanya bisa menghayal
Hari Kemarin...
Kupergi lagi dan berharap bisa
Tapi sepertinya itu semua sia-sia
KUhanya bisa diam menikmati yang ada
Kini, kemarin, esok sama saja
Back to reff>>
Nah, cuma itu yang bisa saya kasih lagunya he he

Putuskan apa yang harus dilakukan dengan lirik tersebut

Bila anda punya komponen musik di rumah, maka pentaskanlah dan upload entah ke Youtube, Facebook, atau Vimeo, terserah anda. Anda bisa jadi terkenal lho. Tapi kalau gak ada komponen musik, jual ke band setempat dan apabila sukses, karya anda akan diharagi tinggi dan anda juga bisa terkenal.

Akhiri Dengan Berdoa

Jangan lupa mengucap syukur dan berdoalah kepada-Nya atas keberhasilan anda. Minta pendapat-Nya dan  bimbingan-Nya.

Ada yang perlu ditambahkan ? Silahkan tulis di komentar aja

Tidak ada komentar:

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Jangan Lupa Kalo Memang Suka Like Aja !!!

×

Powered By CLUSM and Skyzone GC

Tentang CLUSM

Blog CLUSM menyediakan informasi terbaik untuk Anda. Ingin lebih dekat dengan CLUSM? Silahkan kirimkan pesan Anda di Facebook CLUSM.
Designed By Blogger Templates