Selasa, 09 April 2013

Presiden Turut Berduka Cita Atas Meninggalnya Margaret Thatcher

Jakarta, (Analisa).Margaret 'Iron Lady' Thatcher meninggal dunia karena serangan stroke. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pun menyampaikan rasa duka citanya ke pemerintah Inggris.
"Presiden minta sampaikan belasungkawa pemerintah RI ke Inggris," tutur Juru Bicara Kepresidenan Julian Pasha saat dihubungi wartawan, Senin (8/4).
Lewat jalur diplomasi, pemerintah Indonesia akan memberikan hal-hal nota kelaziman selayaknya pemimpin negara. Menlu Marty Natalegawa sudah menyampaikan hal ini ke pemerintah Inggris.
Apakah Presiden SBY akan ke Inggris untuk menyampaikan belasungkawa secara langsung?
"Sementara ini tidak akan ke sana dulu," jawab Julian.
PM wanita pertama di Inggris tersebut meninggal di usia 87 tahun dan menjadi salah satu PM paling lama berkuasa. Dia dikenal dengan sikap politiknya yang tegas sehingga dijuluki "wanita besi". (dtc)

Diambil dari :  Analisa

2 komentar:

Mas Ipul mengatakan...

Kami segenap blogger indonesia turut berduka cita semoga keluarga yg ditinggalkan diberikan ketabahan..

Daniel Lim mengatakan...

Ya, kami Juga turut berduka cita

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Jangan Lupa Kalo Memang Suka Like Aja !!!

×

Powered By CLUSM and Skyzone GC

Tentang CLUSM

Blog CLUSM menyediakan informasi terbaik untuk Anda. Ingin lebih dekat dengan CLUSM? Silahkan kirimkan pesan Anda di Facebook CLUSM.
Designed By Blogger Templates