Bisnis Online merupakan hasil dari perkembangan jaman. 25 tahun yang lalu, kita bahkan belum mengenal istilah online di Indonesia. Tetapi lihatlah pada jaman sekarang, bisnis online tumbuh bak jamur di musim hujan. Banyak sekali yang sukses dari bisnis online tetapi tidak sedikit pula yang gagal dalam ranah bisnis ini.
Perlu kita sadari, bisnis online bukanlah bisnis cepat kaya, bukan bisnis yang bisa menghasilkan jutaan rupiah dalam semalam. Bila Anda mengharapkan keuntungan besar dengan cepat dari bisnis online maka Anda akan gagal seperti halnya mereka yang gagal total karena terlalu cepat berasumsi bahwa bisnis online adalah bisnis cepat kaya.
Nah, pada artikel kali ini, saya akan membahas mengenal beberapa peluang bisnis online tanpa modal. Sebenarnya, bisnis online juga membutuhkan sedikit modal, namun tidak terlalu banyak. Misalnya modal untuk mengakses internet. Dalam bisnis online, Anda membutuhkan akses internet. Bila Anda tak punya komputer di rumah, Anda bisa menggunakan komputer di warung internet. Modalnya cukup disana saja, lainnya tak perlu modal lagi!
Bisnis online memiliki banyak peluang yang bisa membuat Anda sukses dan tentu saja tidak memakan uang yang banyak pula, namun butuh usaha yang kuat. Peluang bisnis online yang saya tulis ini merupakan peluang bisnis online paling mudah dan tentu saja halal. Nah, berikut 10 Peluang Bisnis Online Tanpa Modal.
Ingat, dalam setiap bisnis, tak ada yang namanya dapat cepat untung cepat, termasuk bisnis online. Keunggulan bisnis online hanyalah bisnis online lebih kurang modal daripada bisnis offline, bukan bisnis online bisa bikin cepat kaya.
Ada tambahan? Silahkan tuliskan saja di kolom komentar ya. Terima kasih.
Read more ...
Perlu kita sadari, bisnis online bukanlah bisnis cepat kaya, bukan bisnis yang bisa menghasilkan jutaan rupiah dalam semalam. Bila Anda mengharapkan keuntungan besar dengan cepat dari bisnis online maka Anda akan gagal seperti halnya mereka yang gagal total karena terlalu cepat berasumsi bahwa bisnis online adalah bisnis cepat kaya.
Nah, pada artikel kali ini, saya akan membahas mengenal beberapa peluang bisnis online tanpa modal. Sebenarnya, bisnis online juga membutuhkan sedikit modal, namun tidak terlalu banyak. Misalnya modal untuk mengakses internet. Dalam bisnis online, Anda membutuhkan akses internet. Bila Anda tak punya komputer di rumah, Anda bisa menggunakan komputer di warung internet. Modalnya cukup disana saja, lainnya tak perlu modal lagi!
Bisnis online memiliki banyak peluang yang bisa membuat Anda sukses dan tentu saja tidak memakan uang yang banyak pula, namun butuh usaha yang kuat. Peluang bisnis online yang saya tulis ini merupakan peluang bisnis online paling mudah dan tentu saja halal. Nah, berikut 10 Peluang Bisnis Online Tanpa Modal.
- Membangun Blog
Inilah peluang bisnis online yang paling murah. Untuk membangun sebuah blog, Anda tak perlu mengeluarkan banyak biaya. Anda cukup mempunyai akses internet saja dan Anda sudah bisa membuat blog. Untuk membuat blog secara gratis, Anda bisa mengunjungi Blogger dan Wordpress. Untuk yang Wordpress, lebih Anda memakai yang versi CMS dikarenakan bila Anda menggunakan platform Wordpress, Anda tak diizinkan memasukkan iklan sehingga Anda tidak bisa memonetisasi blog tersebut. Untuk penjelasan tentang membangun blog menggunakan CMS Wordpress bisa Anda temukan di Google Search.
Untuk mendapatkan uang dari blog, Anda bisa mencoba beberapa cara seperti memasang iklan. Memasang iklan di blog tergolong mudah namun Anda harus setidaknya memiliki kunjungan sebanyak 30.000 pageviews per bulan. Untuk mempelajari cara memasang iklan di blog, Anda mungkin bisa klik disini.
Baca juga : 10 Alasan Sebuah Perusahaan Harus Mempunyai Website - Bisnis Afiliasi
Bisnis Afiliasi sangat digemari akhir-akhir ini. Bahkan tak sedikit orang yang sukses dalam mencoba bisnis afiliasi. Jadi apa itu bisnis Afiliasi? Bisnis Afiliasi adalah sebuah bisnis dimana kita menjadi seorang affiliate yang berusaha mempromosikan produk orang lain. Pendapatan kita dalam bisnis afiliasi adalah komisi yang diberikan vendor/penyedia produk.
Produk afiliasi berbentuk apa saja. Mulai dari barang nyata hingga barang digital. Namun untuk Anda yang mungkin masih pemula, saya sarankan saja agar berafiliasi menggunakan produk digital (saya juga pemula kok hehe). Untuk memulai bisnis ini, silahkan klik disini.
Baca juga : 5 Bisnis Anak SMA Terbaik - Menyediakan Jasa
Semua manusia pasti mempunyai kemampuan khusus sendiri. Kalau Anda mampu menyediakan jasa dengan kemampuan Anda maka peluang ini bisa Anda ambil. Di Internet, jutaan orang membutuhkan jasa per harinya. Nah, kenapa tidak mengambil peluang itu?
Misalnya, Anda hebat dalam bidang desain grafis. Dengan kemampuan Anda dalam bidang desain grafis, Anda bisa saja menawarkan jasa pembuatan logo, pembuatan banner, dan lain sebagainya. Misalnya lagi, Anda hebat dalam bidang menulis, Anda bisa menawarkan jasa menulis blog bagi mereka yang sibuk mengurus blog. Intinya dalam bisnis penyediaan jasa ini, Anda harus bisa meraih peluang menggunakan kemampuan Anda. - Bisnis Konsultasi
Hampir sama dengan poin ketiga diatas. Bisnis konsultasi merupakan peluang bisnis yang bisa diraih menggunakan kemampuan Anda. Misalnya, Anda mempunyai kemampuan dalam bidang bisnis properti, Anda lalu membuka jasa konsultasi kepada orang yang ingin berbisnis dalam bidang properti. Bisnis konsultasi ini cocok bagi Anda yang mempunyai hasrat dalam membantu orang lain.
Untuk memulai bisnis konsultasi, Anda tak perlu memesan gedung atau membuka kantor. Anda bisa menggunakan media sosial sebagai "kantor" online Anda. Dekati calon pengguna jasa konsulitasi Anda dengan fanspage di Facebook atau akun di Twitter. Jelaskan kemampuan Anda dengan detil dan terbuka. Jangan mematok harga terlalu tinggi dulu, usahakan sang pengguna jasa konsultasi Anda merasa bermanfaat dan otomatis uang akan mulai mengalir ke kantong Anda tanpa henti. Ingat, konsistensi dan kesabaran adalah kunci.
Baca juga : Tanya Jawab Seputar Bisnis Online - Bisnis Pay To Click
Pay To Click (disingkat PTC) adalah peluang bisnis online dimana Anda menyediakan waktu Anda untuk mengeklik iklan yang ditawarkan untuk mendapatkan uang. Bisnis ini sebenarnya telah mendapat reputasi buruk semenjak banyak penipu yang berkedok PTC ini. Tetapi tenang, saya mempunyai rekomendasi untuk Anda yang ingin memasuki bisnis ini. PTC yang saya tawarkan ini sudah terbukti membayar anggotanya dan sudah diklaim sebagai PTC terbaik.
PTC itu ialah Probux dan Clixsense. Saya sudah pernah membahas kedua PTC tersebut di CLUSM. Anda bisa membaca artikelnya di "Cara Mendapat Uang dengan Clixsense" dan "Cara Menghasilkan Uang di Internet dengan Probux". Bahkan saya pernah membuat e-book pelatihan khusus Probux. E-book tersebut bisa Anda dapatkan disini.
Cara menghasilkan uang di PTC membutuhkan usaha yang keras dan kesabaran ekstra. Anda tak cukup menghasilkan uang hanya dengan klik iklan saja. Anda juga bisa mendapatkan tambahan penghasilan dengan mengajak orang bergabung ke program PTC itu. Selengkapnya, Anda download saja E-Book "Menghasilkan Jutaan Dollar Melalui Probux". - Bisnis Dropship
Bila Anda yang memiliki hasrat untuk berjualan namun tak punya modal untuk membuat produk, maka ini adalah bisnis yang paling tepat untuk Anda. Bisnis Dropship bisa Anda mulai dengan menghubungi penyedia produk yang bersedia merekrut dropshipper. Disarankan penyedia produk itu tinggal di kota yang sama dengan Anda agar lebih mudah. Cara untuk mencari penyedia produk ialah dengan mencari di google, rajin mencari kontak toko online, dan lain lain.
Anda bisa mencari di google dengan kata kunci "bisnis dropship" untuk memulainya atau dengan mengunjungi tokopedia dan mencari penyedia produk yang bersedia merekrut dropshipper.
Dalam bisnis dropship ini, Anda berperan sebagai penjual yang hanya mempromosikan produk sang penyedia. Segala urusan seperti pengiriman dan produk diurus oleh penyedia produk. Sang pembeli produk yang Anda promosikan membayar untuk Anda dan Anda membayarkan harga produk tersebut kepada penyedia produk. Sisa uang yang Anda terima, itulah komisi Anda. Kurang mengerti? Anda bisa mencari info lebih lanjut di Google Search.
Baca juga : 20 Ide Bisnis yang Wajib Anda Coba - Bisnis Traffic Exchange
Website traffic exchange seperti EasyHits4U bisa Anda manfaatkan untuk menghasilkan uang. Bagaimana cara memulainya? Anda hanya perlu mendaftarkan diri ke EasyHits4U. Setelah Anda selesai mendaftar, Anda sudah boleh melakukan surfing. EasyHits4U akan membayar Anda setelah Anda melakukan surfing sebanyak 1000 kali. Selengkapnya, bisa Anda pelajari disini.
Baca juga : Keuntungan Meningkatkan Trafik Blog dengan EasyHits4U - Membangun dan Menjual Blog
Peluang bisnis online ini cocok bagi mereka yang suka merancang dan membangun blog tapi bosan dalam mengerjakan blog dalam kurun waktu yang lama.
Untuk memulai bisnis online ini, Anda pertama kali harus memiliki kesabaran dan konsistensi dalam mengurus bisnis ini karena Anda harus mengurus blog hingga bisa disebut berkualitas dan dijual dengan harga tinggi. Semakin berkualitas, maka semakin lama pula pengurusannya, namun semakin berkualitas, maka semakin banyak pula uang yang didapat.
Peluang bisnis online ini adalah bisnis yang bersifat jangka panjang sehingga Anda memang harus memiliki waktu dan fokus yang cukup dalam mengurus bisnis ini.
Baca Juga : Tips Memilih Nama Domain - Membangun Toko Online
Jika Anda memang mempunyai produk sendiri, Anda bisa membangun toko online. Toko Online memiliki banyak keunggulan dalam bisnis. Selain modalnya yang sedikit, membangun toko online juga tidak sesulit membangun toko offline. Anda hanya perlu bermodal koneksi internet saja.
Bila Anda kurang paham dalam web development, Anda bisa memakai layanan pengembang toko online seperti Tokopedia, OLX, Berniaga, dan lain sebagainya. Tak perlu susah payah untuk memulainya. Anda hanya perlu mendaftar dan sebentar lagi toko online Anda sudah bisa dibangun. - Membangun Komunitas di Facebook dengan Fanspage
Peluang bisnis online yang menjanjikan juga bisa didapat dalam membangun komunitas di Facebook melalui fanspage. Siapa sangka? Anda bisa menghasilkan jutaan rupiah dalam membangun komunitas di Facebook.
Memang menghasilkan uang dalam peluang bisnis ini butuh waktu yang lama. Namun, Anda bisa mendapat sangat banyak uang dalam peluang bisnis ini. Caranya? Anda membangun sebuah komunitas. Setelah populer, Anda akan mendapat banyak tawaran sponsor yang menggiurkan. Tentu saja yang harus Anda perhatikan adalah kualitas komunitas bukan hanya memikirkan uang, oke?
Saya juga sedang membangun komunitas yang semoga saja bisa populer nantinya. Komunitas itu ialah "Grand Theft Auto Mystery Team" dan "Skyzone GC"
Baca juga : Cara Menjadi Populer di Twitter
Ingat, dalam setiap bisnis, tak ada yang namanya dapat cepat untung cepat, termasuk bisnis online. Keunggulan bisnis online hanyalah bisnis online lebih kurang modal daripada bisnis offline, bukan bisnis online bisa bikin cepat kaya.
Ada tambahan? Silahkan tuliskan saja di kolom komentar ya. Terima kasih.