Rabu, 01 Januari 2014

10 Harapan CLUSM untuk Tahun 2014

Selamat Tahun Baru
Tak terasa tahun 2013 sudah lewat secepat ini. Tidak ada yang bisa menyangka mengapa waktu bisa cepat berlalu. Nah, untuk itu, saya selaku pemilik blog CLUSM juga akan membuat post pertama di tahun 2014 ini. Saya akan membuat 10 Harapan CLUSM untuk Tahun 2014. Sebelum itu saya mau mengucapkan "Selamat Tahun Baru Masehi 2014" dan juga mau menawarkan sebuah hal yang spesial yakni Daftar Menjadi Penulis, untuk anda yang ingin menjadi penulis di blog ini.

Dimulai dari yang pertama

  1. Indonesia Menjadi Lebih Baik

    Dimulai dari nasionalisme kita. Siapa yang tidak ingin Indonesia lebih baik ? Semua pasti mau kan ? Kita yang hidup di Indonesia mulai terganggu atas ketidakstabilan ekonomi dan politik yang akhirnya hanya menguntungkan sedikit pihak dan merugikan banyak pihak. Saya hanya bisa berharap di tahun 2014 ini, Indonesia akan menjadi negara maju, amin.
  2. Pengunjung Blog CLUSM semakin bertambah

    Jikalau anda menjadi blogger, apa hal yang paling diidamkan anda ? Memang jawaban bisa berbeda tetapi yang mayoritas pastinya pengunjung blog bertambah alias blog menjadi ramai. Karena blog ini mengalami defisit pengunjung yang signifikan tahun ini maka saya berharap di tahun 2014, blog ini bisa ramai kembali, amin.
  3. Toleransi Antar Umat Beragama di Indonesia Meningkat

    Sekarang memang banyak extremis agama yang selalu ingin menghancurkan agama lain. Contohnya ialah extremis agama Islam yang selalu ingin mengacaukan aktifitas para umat kristen, extremis Kristen yang selalu mengejek Islam secara nyata untuk mengacaukan pikiran mereka, dan lain sebagainya. Itu makanya di tahun 2014 ini saya ingin agar Toleransi Antar Umat Beragama di Indonesia Meningkat dimana umat beragama di Indonesia dapat bersalam-salaman dan para extremis hilang dari Indonesia tercinta, amin.
  4. Blogger Indonesia Dihargai Secara Luas dan Menyeluruh
    Media sekarang sepertinya sudah menghilangkan peran blogger dalam bidang media Indonesia tetapi untung saja, ternyata masih ada media yang mengangkat harga diri blogger meski cuma sedikit. Dan di tahun 2014 ini saya berharap media di Indonesia bahkan pemimpin Indonesia menghargai para Blogger Indonesia mengingat banyak peran yang sudah dilakukan oleh Blogger Indonesia.
  5. Semakin Banyak Event di Blog Ini

    Doakan saja supaya saja makin banyak ide dan semakin banyak event/kegiatan yang menyenangkan di blog ini. Bila event/kegiatan yang diadakan di blog ini semakin banyak, maka tentu saja makin menarik dan menyenangkan serta seru.
  6. Saya Menjadi Terkenal

    Semoga di tahun 2014 ini, saya menjadi orang terkenal yang dipuja di seluruh dunia. Terdengar mustahil bukan, tetapi ingat bagi Tuhan semuanya itu tidak mustahil. Terlihat bermimpi bukan ? Tetapi kadang mimpi bisa membuat perubahan yang besar bagi diri kita dan yang perlu kita lakukan ialah percaya kepada rancangan-Nya. Doakan ya, mungkin saya bisa ingat jasa kalian, he he he
  7. Semakin Banyak Ide dan Inovasi

    Blog tanpa ide bagaikan padang pasir tanpa kehidupan. Dunia tanpa inovasi bagaikan sebuah harddisk kosong. Nah, saya mengharapkan ide yang banyak di tahun 2014 ini agar blog ini semakin gemilang dengan ide yang membanjiri tiap sudut blog ini. Juga saya memiliki banyak inovasi yang akan mengubah Indonesia bahkan dunia sehingga dunia semakin bewarna, amin.
  8. CLUSM Menjadi Blog No.1 di Indonesia

    Tidak ada yang mustahil pada Tuhan bila kita selalu berdoa kepada-Nya niscaya semua akan ditambahkan daripada-Nya. Saya berharap CLUSM menjadi blog no.1 di Indonesia yang mengantarkan ide dan inovasi terbaru bagi perkembangan Indonesia bahkan dunia, amin. Saya selaku pemilik CLUSM mengajak anda ikut serta dengan mendaftar sebagai penulis, klik disini.
  9. Presiden yang Terpilih adalah Presiden yang Tepat

    Semoga di tahun pemilu ini kita sebagai warga NKRI berhasil memilih presiden yang cerdas, berwibawa, dekat dengan rakyat, dan mampu menjadikan Indonesia menjadi negara maju bukan presiden yang pandai korupsi dan menyengsarakan rakyat.
  10. Perkembangan Teknologi Indonesia Meningkat

    Saya juga berharap agar perkembangan Iptek di Indonesia meningkat dan mampu menyaingi kecanggihan teknologi negara lain. Dan yang paling saya harapkan ialah agar Indonesia dapat membuat sebuah social media yang mampu menyaingi Facebook dan Twitter dan semoga semuanya itu terlaksana di tahun 2014.
Semoga semua harapan itu terwujud di tahun 2014 ini, bagi anda yang mempunyai harapan lain, jangan ragu-ragu untuk menulisnya di komentar. Stay Update with CLUSM and Happy New Year

Tidak ada komentar:

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Jangan Lupa Kalo Memang Suka Like Aja !!!

×

Powered By CLUSM and Skyzone GC

Tentang CLUSM

Blog CLUSM menyediakan informasi terbaik untuk Anda. Ingin lebih dekat dengan CLUSM? Silahkan kirimkan pesan Anda di Facebook CLUSM.
Designed By Blogger Templates