Selasa, 30 Desember 2014

Selamat Tinggal 2014

Tidak terasa bahwa saya dan blog ini telah mencapai akhir tahun masehi 2014. Saya patut bersyukur kepada Tuhan karena telah memberikan selamat kepada saya sampai bisa bernafas di akhir tahun ini. Tahun 2014 memberikan banyak peristiwa kepada saya dan dunia. Secara pribadi di tahun 2014 ini, saya telah mengalami banyak hal mulai dari berhasil lulus UN, memasuki SMA untuk pertama kalinya, jatuh cinta dengan seorang gadis meski bertepuk sebelah tangan, berhasil membeli domain untuk blog ini, mendapatkan teman baru yang tentunya berkesan, sampai dengan berhasil membuat komunitas yang terbaik.

Meski di tahun 2014 ini banyak bencana terjadi, masih banyak peristiwa yang membuat perasaan menjadi haru dan senang. Mari kita review beberapa peristiwa yang terjadi di tahun 2014 ini (peristiwa yang saya ingat saja ya) :

  1. MH370 menghilang dalam perjalanannya menuju Beijing dari Kuala Lumpur.
  2. Rusia bersitegang dengan pihak NATO dan barat.
  3. Edward Snowden, sang pembocor terbaik.
  4. Munculnya Ebola dan ISIS.
  5. Israel dan Palestina kembali memanas.
  6. MH17 ditembak jatuh.
  7. Letusan Gunung Sinabung.
  8. Pilpres dan pertarungan politik antara Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
  9. Brazil "dibantai" Jerman dengan 7 gol dan hanya dibalas satu buah gol.
  10. Untuk pertama kalinya, tim Eropa (Jerman) berhasil juara Piala Dunia di tanah Amerika Selatan.
  11. Aksi Suarez menjadi vampir saat melawan Italia dengan korban Chiellini.
  12. Tenggelamnya kapal feri saat menuju Pulau Jeju di Korea Selatan.
  13. Korea Utara dan Amerika Serikat bersitegang akibat film yang dirilis perusahaan asal Jepang.
  14. Ibu Susi berhasil menenggelamkan kapal asing pencuri ikan.
  15. Yaoming menjadi sensasi di dunia 1cak.com akibat penggunaan wajahnya yang sangat sering.
  16. Kosa kata seperti Sakitnya tuh disini, cabe-cabean, ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTVWXYZ, yaranaika, senpai, WOTA, men-Jonru sampai dengan COEG muncul di dunia maya.
  17. Jambul "ajaib" anti tilang.
  18. Pak Polisi dan Otong menjadi ikon 1cak.com.
  19. Banjir di Manado.
  20. Kontroversi beda nikah agama.
  21. Ahok terpilih menjadi gubernur.
  22. AirAsia QZ8501 menghilang dan baru ditemukan.
Sebenarnya masih banyak yang perlu ditulis tetapi karena ingatan saya yang memang kurang ingat dan kelelahan akibat penulisan ini maka hanya ini daftar yang dapat saya berikan. Sebelum mengakhiri tulisan ini, saya ingin memberikan lirik lagu yang sangat terkenal saat malam tahun baru yakni Auld Lang Syne, sebuah lagu yang memang ditujukan untuk perpisahan.

Should auld acquaintance be forgot,
and never brought to mind?
Should auld acquaintance be forgot,
and auld lang syne?


For auld lang syne, my dear,
for auld lang syne,
we’ll tak a cup o’ kindness yet,
for auld lang syne.

And surely ye’ll be your pint-stowp!
And surely I’ll be mine!
And we’ll tak a cup o’ kindness yet,
for auld lang syne.

We twa hae run about the braes,
and pou’d the gowans fine;
But we’ve wander’d mony a weary fit,
sin’ auld lang syne.

We twa hae paidl’d in the burn,
frae morning sun till dine;
But seas between us braid hae roar’d
sin’ auld lang syne.

And there’s a hand, my trusty fiere!
And gies a hand o’ thine!
And we’ll tak a right gude-willie-waught,
for auld lang syne.
Semoga di tahun yang akan datang, Indonesia dan dunia akan menjadi tempat yang lebih baik dan sangat baik! Sayonara, 2014! Goodbye, 2014! Zàijiàn, 2014! Adiós, 2014! Au revoir, 2014! Do svidaniya, 2014! Selamat tinggal, 2014!
Read more ...

Minggu, 28 Desember 2014

5 Alasan Untuk Menghindari Rokok

Rokok merupakan sebuah produk kapitalis yang sangat menggiurkan. Bagaimana tidak ? Jutaan bahkan milyaran nilai uang masuk ke kantong mereka hanya dengan menjual produk tembakau yang dibungkus kertas kemudian dibakar dan menyebabkan candu pada penggunanya yang kemudian membuat pengguna yang telah candu tersebut membeli kembali rokok setiap harinya. Sangat menguntungkan bagi para pengusaha tetapi ketahuilah, rokok sangat "tajam" bagi pecandunya.

Perokok rela menghabiskan uang untuk mendapat rokok yang kemudian digunakan untuk memuaskan rasa candunya. Sekali saja terikat, maka susah dilepaskan. Itulah mekanisme rokok yang paling mengerikan. Membuat penggunanya semakin terikat dan penyakit akan mulai berdatangan seperti bunuh diri yang pelan.

Bagi anda yang belum menjadi perokok, alangkah baiknya anda memiliki alasan dan prinsip yang kuat agar tidak terseret ke dalam lingkaran setan ini.

Berikut 5 Alasan Untuk Menghindari Rokok :


  1. Rokok hanya menghabiskan uang

    Bila uang hanya dihabiskan untuk rokok. Bagaimana masa depan anda? Rokok terbukti hanya menghabiskan uang tanpa manfaat selain memuaskan candu sejenak. Bila anda ingin kaya, hindari rokok dan mulailah menerapkan strategi finansial yang solid tanpa pengeluaran yang tidak berguna.
  2. Penyakit

    Selain menghabiskan uang, penyakit akan datang begitu anda mulai mencoba rokok. Memang tidak akan langsung datang tetapi secara perlahan memasuki dan anda akan merasakan penderitaan tersebut saat tua dimana tubuh anda mulai tidak kuat dan penderitaan akan menguasai anda. Anda ingin masa tua yang baik dan terhindar dari kemungkinan berpenyakit? Hindari rokok sedini mungkin.
  3. Terjerat Kapitalisme

    Kapitalis atau pebisnis rokok adalah orang yang cerdas tetapi tak mempunyai moral untuk menjadikannya seimbang. Mereka hanya berpikir cara terbaik agar uang bisa masuk ke kantong tanpa perlu memperhatikan resiko yang diterima sang konsumen dan calon konsumen. Bila anda merokok, maka anda otomatis memperkaya para kapitalis rokok dan membuat makin banyak yang terjerat dengan rokok. Mengerikan, bukan?
  4. Merugikan Orang Lain

    Ketika anda mengeluarkan asap rokok, bukan berarti asap tersebut sudah bersih dan steril dari racun. Malahan lebih berbahaya! Coba bayangkan bila anda merokok kemudian orang yang anda cintai dekat dengan anda. Bagaimana jika dia juga menghirup asap rokok yang anda keluarkan kemudian mengidap penyakit? Tentu anda yang bersedih, bukan?
  5. Rokok adalah tanda masih belum dewasa

    Hal yang membuat bukti bahwa anda seorang yang dewasa adalah bagaimana sikap anda terhadap rokok. Remaja yang belum dewasa dan masih mencari jati diri akan berusaha menunjukkan bagaimana "jantan"-nya mereka dengan cara merokok dan hal-hal yang dianggap "jantan" oleh remaja. Padahal kita semua tahu bahwa predikat "jantan" hanya dapat disematkan kepada hewan (misalnya : ayam jantan). Sedangkan orang yang dewasa berusaha memilih yang terbaik bagi dirinya dan orang di sekitarnya, termasuk sikapnya untuk menolak rokok.
Dewasa bukan berarti tua dan tua belum tentu dewasa.
Alangkah baiknya kita menghindari rokok demi masa depan yang baik. Merokok jelas adalah produk kapitalisme untuk menjajah setiap individu yang belum dewasa dan masih belum mempunyai prinsip untuk dipegang.

Anda perokok dan ingin berhenti namun sangat sulit? Anda membutuhkan konsultasi yang tepat, segera hubungi,

SMS : 082367701911
BBM : 2A66AF75

Sumber gambar : al-mubarok.com
Read more ...

Sabtu, 27 Desember 2014

Cerpen Misteri : Funeral - Pemakaman

Paman ku baru saja meninggal tadi malam akibat serangan jantung. Kaget akibat berita ini, keluargaku segera pergi ke Kentucky saat ini juga. Aku juga serta dibawa. Begitu sampai di kota kecil tempat paman ku dimakamkan, Keluargaku langsung menuju pemakaman Smile Hill. Keluarga paman terlihat bersedih. Tangisan terdengar sangat ramai waktu itu. Bagaimana tidak ? Paman baru berumur 30 tahun. Aku melihat jenazah kaku paman sebelum menyadari dia tersenyum kepadaku sambil membuka mata kemudian menutup mata ketika peti ditutup. Aku terkejut dan segera berlari ke orang tua ku. Aku menyadari semuanya tersenyum dengan mata yang sama sekali tidak berkedip. Aku berubah takut dan peti mati paman ku terbuka dan menarik ku masuk ke peti tersebut.
+++++
Kakak ku baru saja meninggal tadi pagi akibat serangan jantung. Dia tiba tiba jatuh saat pemakaman paman ku. Ayah dan ibu ku menangis sedih disertai keluarga paman ku. Pemakaman kakak ku dilakukan hari itu juga di pemakaman yang sama. Tangisan terdengar sangat ramai waktu itu. Bagaimana tidak ? Kakak baru berumur 10 tahun. Aku melihat jenazah kaku kakak sebelum menyadari dia tersenyum kepadaku sambil membuka mata kemudian menutup mata ketika peti ditutup. Aku terkejut dan segera berlari ke orang tua ku. Aku menyadari semuanya tersenyum dengan mata yang sama sekali tidak berkedip. Aku berubah takut dan peti mati kakak ku terbuka dan menarik ku masuk ke peti tersebut.
+++++
Sepupu ku baru saja meninggal tadi pagi akibat serangan jantung. Dia tiba tiba jatuh saat pemakaman kakak sepupu dan ayah ku.
Read more ...

10 Creepypasta Dua Kalimat


Sebagai seorang yang hobi membaca cerita Creepypasta dan misteri maka saya tertantang untuk membuat beberapa Creepypasta pendek dengan dua kalimat saja. Karena ini adalah buatan sendiri maka saya tidak mengetahui seram atau tidak cerita yang tersaji di bawah ini.

This is the real short stories.

Berikut 10 Creepypasta Dua Kalimat


  1. Semakin banyak yang datang ke rumahku waktu itu untuk menikmati santapan yang kemarin aku bawa dari panti asuhan.
  2. Aku tertawa sebelum menyadari bahwa mulutku telah dioperasi minggu lalu.
  3. Aku berterima kasih kepada teman sekamar ku yang telah membantu ku meraih nilai sempurna dalam ujian otopsi.
  4. Aku datang ke rumahnya dan bermaksud melamarnya. Tetapi ia menolak dan kini aku berada di kuburannya.
  5. Aku melihat dia memasak di dapur dengan wajahnya yang cantik. Sebelum akhirnya dia kembali ke ruang tamu dengan muka yang kosong.
  6. Aku datang ke rumah seseorang yang pernah dituduh kanibal. Tetapi saat dia memberikan ku makan, aku sadar itu bukan daging manusia.
  7. Seekor singa terlepas dari kebun binatang yang dekat dengan sekolah dan sekolah tersebut segera meliburkan 11 muridnya. Besoknya, 10 siswa orang datang ke sekolah dengan perasaan lega.
  8. Temanku bermain game selama 48 jam dan berhenti saat requiem dijalankan di gereja.
  9. Paman ku tersenyum kepadaku di pemakaman nya,
  10. Aku tertarik dengan boneka bayi itu. Katanya itu didapat dari model asli.
Read more ...

Sabtu, 13 Desember 2014

Kliksaya dan Fitur PPC Terlengkap di Indonesia

Mungkin bagi para blogger di Indonesia sudah banyak mengenal PPC di Indonesia. Tapi kebanyakan blogger masih mencari keberadaan PPC yang berfitur lengkap dan mampu membuat sang blogger nyaman memakainya. PPC apakah itu ? Maka yang mampu menjadi jawaban adalah Kliksaya. Menurut saya, Kliksaya adalah PPC Indonesia yang mampu bersaing dengan PPC luar negeri. Bukan hanya karena Kliksaya menawarkan harga klik yang lumayan banyak tetapi juga fiturnya yang lengkap dan mampu membuat blogger nyaman saat berusaha mencari penghasilan.

Bagi anda yang masih belum paham akan seluk beluk PPC Kliksaya, maka izinkan saya menjelaskan beberapa fitur terbaik Kliksaya.
Tampilan sebelum login
Tampilan sesudah login
Bila anda belum mendaftar di Kliksaya, maka silahkan klik disini untuk mendaftar. Setelah anda mendaftar, segeralah login menuju halaman untuk member Kliksaya. Disana, anda akan melihat beberapa fitur seperti :

  1. Profil : Disini adalah tempat untuk mengatur profil anda, mulai dari data pribadi, ubah password dan email, data bank, blokir IP, iklan, dan fitur dewasa.
  2. Zona Iklan : Anda ingin menambahkan iklan di blog anda dan mulai menghasilkan uang di blog ? Maka klik Zona Iklan dan ikuti langkah-langkahnya.
  3. Daftar Iklan : Tempat ini adalah tempat berkumpulnya iklan-iklan yang terpasang sehingga anda bisa melihat mana saja iklan yang sesuai dengan kriteria blog anda. Bila tidak sesuai, maka anda bisa menolaknya. Kliksaya memberikan transparansi pengiklan kepada penerbit iklannya sehingga anda tidak mungkin tertipu.
  4. Referal : Anda ingin mendapatkan penghasilan dengan cara mengajak teman teman anda ? Silahkan ambil link referal anda di bagian ini dan bagikanlah. Untuk melihat contoh banner referal, silahkan lihat ke bawah.
  5. Laporan : Anda bisa melihat data anda melalui bagian ini, Kliksaya tidak akan menyembunyikan satupun informasi disini sehingga anda bisa lebih aman dan nyaman.
  6. Hubungi Kami : Anda bisa bertanya kepada Customer Service Kliksaya untuk informasi lebih lanjut di bagian ini.
Berikut contoh banner referal :




Pengalaman saya dalam menggunakan fitur Kliksaya adalah sangat memuaskan. Bagaimana tidak ? Di beberapa PPC lain, hanya fitur iklan saja yang paling menonjol sehingga fitur lain terabaikan. Berbeda dengan Kliksaya yang fiturnya tidak hanya terbatas dalam hal iklan sehingga sangat memanjakan para blogger yang sedang asik mencari penghasilan.

Fitur yang saya gunakan juga membantu saya untuk mencari penghasilan dan menyesuaikan niche di blog ini. Fitur blokir konten dewasa juga saya gunakan agar iklan Kliksaya yang bersifat dewasa bisa dicekal karena tidak sesuai dengan isi blog ini.

Intinya, bagi anda yang berusaha mencari PPC terbaik dengan fitur lengkap dan mampu memberikan keamanan dan kenyamanan ekstra maka jawabannya adalah Kliksaya.

Sekedar info, selain fitur lengkap Kliksaya, PPC ini juga menawarkan komisi klik yang lumayan. Lumayan buat pelajar, mahasiswa, dan pekerja yang sedang mencari kerja sampingan tanpa ribet dan berpenghasilan tinggi. Bahkan sekarang saya juga sudah membayar paket internet per bulan dengan penghasilan dari Kliksaya lho.

Read more ...

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Jangan Lupa Kalo Memang Suka Like Aja !!!

×

Powered By CLUSM and Skyzone GC

Tentang CLUSM

Blog CLUSM menyediakan informasi terbaik untuk Anda. Ingin lebih dekat dengan CLUSM? Silahkan kirimkan pesan Anda di Facebook CLUSM.
Designed By Blogger Templates